kievskiy.org

Tinjau Pasar Tanah Abang Jakarta, Anies Baswedan hingga Kapolda Gelar Rapat Tertutup

Anies Baswedan bersama Kapolda Metro Jaya dan Pangdam Jaya gelar rapat tertutup.
Anies Baswedan bersama Kapolda Metro Jaya dan Pangdam Jaya gelar rapat tertutup. /Pikiran Rakyat/Muhammad Rizky Pradila

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan bersama Kapolda Metro Jaya, Irjen Pol Muhammad Fadil Imran dan Pangdam Jaya, Dudung Abdurachman meninjau kawasan Pasar Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Kunjungan tersebut dilakukan untuk memastikan aktivitas jual beli di Pasar Tanah Abang tetap menjalankan protokol kesehatan untuk mengantisipasi Covid-19.

Pantauan Pikiran-Rakyat.com, rombongan Anies masuk ke Pasar Tanah Abang melalui pintu Blok A.

Mereka kemudian langsung naik lift menuju lantai 12 untuk menggelar rapat secara tertutup di sebuah ruangan pengelola PD Pasar Jaya Arief Nasrudin.

Baca Juga: Kerumunan di Pasar Tanah Abang Jakarta, 1.000 Personel Gabungan Dikerahkan

Dari celah ruangan terlihat rombongan melangsungkan rapat secara tertutup. Namun belum diketahui apa yang menjadi pembahasan dalam rapat tersebut.

Hingga saat ini rapat itu masih berlangsung. Diduga rapat berkaitan dengan strategi untuk mengantisipasi kerumunan dikawasan Pasar Tanah Abang.

Adapun situasi di Pasar Tanah Abang sendiri saat ini ramai dipenuhi pengunjung yang hendak berbelanja.

Petugas gabungan dari TNI-Polri hingga Pemprov DKI Jakarta sudah berjaga dilokasi pasar. Mereka melakukan pembatasan bagi pengunjung yang hendak masuk ke area pasar.***

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat