kievskiy.org

Respons Komitmen Menlu Soal Palestina, Hidayat Nur Wahid: Itu Perlu Terus Dilanjutkan

Potret Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi.
Potret Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi. /Antara/HO Kemlu RI

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid langsung merespons adanya komitmen Menteri Luar Negeri (Menlu) Retno Marsudi soal sikap Indonesia untuk Palestina.

Sebelumnya, saat sidang majelis umum Persatuan Bangsa Bangsa (PBB) Menlu Retno Marsudi sempat menyampaikan secara terbuka beberapa hal terkait komitmen soal Palestina.

Dalam pernyataannya mewakili Indonesia, Retno Marsudi mengungkapkan bila dirinya hadir dalam acara tersebut untuk memperjuangkan kemanusiaan dan keadilan untuk Palestina.

Di hadapan perwakilan negara yang hadir, Menlu juga menyerukan agar kekerasan yang saat ini terjadi di Palestina segera dihentikan demi menyelamatkan nyawa masyarakat.

Baca Juga: Umi Pipik Akui Iri pada Sosok yang Ramai Diisukan Istri Ketiga Uje, Oki Setiana Dewi: Selalu dari Dulu

Lebih lanjut, Menlu Retno Marsudi juga mendorong PBB agar ada gencatan senjata serta memastikan agar konflik di Palestina tidak kembali terulang di masa depan.

Tak hanya itu, Retno Marsudi ingin agar Majelis Umum PBB turut memastikan akses kemanusiaan dan perlindungan rakyat sipil di Palestina terwujud termasuk dalam membantu negosiasi multilateral yang kredibel.

Berdasarkan informasi, sidang majelis umum PBB yang berlangsung New York, Amerika Serikat itu membahas agenda situasi di Timur Tengah termasuk soal Palestina.

Melalui akun Twitter pribadinya, Jumat, 21 Mei 2021, Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid menyampaikan apresiasinya terhadap pernyataan dari Menlu Retno Marsudi itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat