kievskiy.org

Pertanyakan Kampanye Pro-Palestina pada Anak-Anak, Guntur Romli: Tujuannya Jahat!

Guntur Romli menuding kampanye pro-Palestina pada anak-anak yang menggunakan lagu nasyid dan sejumlah bendera bertujuan buruk.
Guntur Romli menuding kampanye pro-Palestina pada anak-anak yang menggunakan lagu nasyid dan sejumlah bendera bertujuan buruk. /ANTARA FOTO/Novrian Arbi, ANTARA FOTO/Novrian Arbi,

PIKIRAN RAKYAT - Kampanye untuk mendukung Palestina semakin marak setelah Gaza kembali dibombardir Israel beberapa pekan lalu.

Namun, tak sedikit orang yang juga turut mempertanyakan gerakan-gerakan untuk mengampanyekan perjuangan kemerdekaan Palestina, yang masih terus di bawah tekanan Israel.

Aktivis Nahdlatul Ulama, Mochamad Guntur Romli ikut melontarkan kritikan pada sebuah video terkait kampanye mendukung Palestina tersebut.

Guntur Romli mempertanyakan cara-cara yang dilakukan oleh pelaku kampanye pro-kemerdekaan Palestina terhadap anak-anak.

Baca Juga: Ruhut Sitompul Acungkan Jempol pada Megawati yang Siap Tendang 'Petugas Partai' PDIP Jika Tak Manut

"Anak-anak Indonesia adalah masa depan Indonesia, ini malah dipropaganda pergi dan mati di Palestina (dengerin lagunya!)," tulis Guntur Romli dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @GunRomli, Senin 31 Mei 2021.

Lagu yang dimaksud ialah nasyid 'Palestina Tercinta' dari grup Shoutul Harokah, salah satu grup nasyid populer di Indonesia.

Dalam video tersebut, terekam anak-anak sekolah tengah duduk lesehan di atas karpet sambil mengibarkan bendera Palestina dan bendera Indonesia.

Namun, ada beberapa hal yang dianggap Guntur Romli tidak pantas dikibarkan oleh anak-anak itu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat