kievskiy.org

Meski Anggaran Belum Ada, Menteri PUPR Terus Persiapkan Desain Ibu Kota Negara Baru

Ilustrasi perencanaan ibu kota negara baru.
Ilustrasi perencanaan ibu kota negara baru. //ANTARA /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT- Pemerintah saat ini masih terus mempersiapkan terkait pengalihan Ibu Kota Negara (IKN) ke Provinsi Kalimantan Timur.

Bahkan Lembaga terkait juga tengah menyiapkan daftar nama Aparatur Sipil Negara (ASN) yang akan ikut pindah ke Ibu Kota Negara baru tersebut.

Begitu juga dengan Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat atau PUPR.

Sambil menunggu pengesahan undang-undang (UU) IKN, PUPR terus mempersiapkan desain dan kajian tentang Ibu Kota Negara (IKN).

Baca Juga: Baru Tahu Sifat Tersembunyi Aurel Hermansyah, Atta Halilintar Ternyata Sering Menangis Sendirian?

Hal itu disampaikan Menteri Basuki Basuki Hadimoljono dalam Rapat Kerja Komisi V DPR RI di Jakarta, Rabu, 2 Juni 2021.

“Tentang IKN, memang kami sedang mempersiapkan desain dan kajian atau software namun tetap menunggu pengesahan undang-undangnya dan Bapak Presiden Joko Widodo yang akan mengumumkannya,” ujar Basuki.

Kendati demikian, Menteri PUPR juga mengatakan bahwa, anggaran untuk IKN ini belum ada.

Bahkan dalam pagu indikatif tahun anggaran 2022 ini, terdapat catatan belum termasuk IKN, food estate, dan Kawasan Industri Terpadu.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat