kievskiy.org

Beda Pendapat dengan IDI, Ahmad Basarah Dukung Mahasiswa Kedokteran Jadi Relawan

Ilustrasi dokter.
Ilustrasi dokter. /Pixabay/Daniel Dan outsideclick

PIKIRAN RAKYAT – Wakil Ketua MPR Ahmad Basarah mendorong pemerintah melibatkan 62.500 mahasiswa kedokteran dari sekira 90 fakultas kedokteran di seluruh perguruan tinggi Indonesia.

Pelibatan ribuan mahasiswa kedokteran tersebut bertujuan mengisi kekurangan tenaga kesehatan di masa pandemi Covid-19.

Anggota Komisi X DPR yang membidangi pendidikan itu mengusulkan untuk seluruh mahasiswa bersedia terjun ke lapangan sebagai wujud pengabdian yang semestinya diberi kompensasi akademis seperti disetarakan dengan Satuan Kredit Semester (SKS).

Ahmad Basarah usulan saran tersebut sebagai respons terhadap hasil survei Kelompok Mahasiswa Fakultas Kedokteran Universitas Indonesia (FKUI) bernama MEDICO-19 pertengahan Juli 2021.

Baca Juga: Kabar Buruk Covid-19 di Indonesia Disorot Media Internasional, Ketua Satgas IDI Beri Pesan Bijak

Hasil dari survei tersebut menunjukan bahwa satu dari dua mahasiswa Ilmu Kedokteran menyatakan bersedia menjadi relawan pandemi Covid-19.

Ketua Operasional MEDICO-19 Gilbert Lazarus memperkirakan, sekira 62.500 mahasiswa Kedokteran Indonesia yang berasal lebih dari 90 fakultas kedokteran dari berbagai perguruan tinggi.

Survei dilakukan sebagai respons terhadap krisis tenaga kesehatan (nakes) di tengah terus meningkatnya kasus Covid-19 di Tanah Air.

Oleh karena itu, Kemendikbudristek harus membuat stimulus agar seluruh mahasiswa kedokteran bersedia menjadi relawan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat