kievskiy.org

Menteri Sosial Ungkap Kendala ASN di Papua, Risma: Sinyal Susah, Harus Pergi 20 Km Untuk Bisa Video Conference

Menteri Sosial Tri Rismaharini.
Menteri Sosial Tri Rismaharini. /Pikiran Rakyat/Amir Faisol

PIKIRAN RAKYAT - Menteri Sosial Tri Rismaharini menyampaikan, hingga saat ini sebetulnya belum ada kendala terkait penyaluran Bantuan Sosial di Papua.

Hanya kata Risma saat ini, Kementerian Sosial masih terus melakukan pencocokan data penerima Bansos dari pemerintah di sana. 

"Sebetulnya ada kesulitan enggak. Cuma tadi kami ngomong ada selisih. kalau apa namanya selisih jumlah, makanya akan kita cek, mereka ngirim data berapa. Kita minta hard copynya," kata Risma kepada Pikiran-Rakyat.com saat ditemui di Kementerian Sosial, Kamis, 29 Juli 2021 kemarin.

Sebetulnya kata dia, mereka sudah membetulkan datanya, cuma sayangnya kesusahan untuk mengirim ke Kementerian Sosial karena terkendala signal.

Baca Juga: Terungkap Alasan Pemerintah Tak Mau Lockdown, Jokowi: Baru PPKM Saja Sudah Menjerit-jerit

"Mereka enggak punya (signal) 4G apalah. Akhirnya yaudahlah saya minta hard copy atau kamu email. Jadi dalam Minggu ini akan kami cek datanya," kata dia.

Oleh karenanya, kata dia kalau data-data tersebut sudah dikirim ke Kementerian Sosial makan akan langsung diproses.

"Kita akan bantu, kita bisa bantu. Karena kemarin memang ya menurut kita, kita enggak menerima itu. saat terkirim jaringannya apa gitu," tutur dia.

"Karena tadi, komunikasi dengan mereka susahnya setengah mati. Jadi kasihan," tutur Risma.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat