kievskiy.org

Sudjiwo Tedjo Puji Lukisan SBY: Animatif Banget, Kalau Lagu-lagunya Sorry to Say

Lukisan terbaru SBY.
Lukisan terbaru SBY. /Twitter/@jansen_jsp Twitter/@jansen_jsp


PIKIRAN RAKYAT - Budayawan Sudjiwo Tedjo memuji lukisan Susilo Bambang Yudhoyono (SBY) yang sempat ramai dibicarakan warganet.

Dalam akun Instagramnya @president_jancukers, Sudjiwo Tedjo menyebut lukisan karya SBY tersebut bagus dan 'animatif banget'. Namun, dia mengeyampingkan lagu-lagu yang diciptakan SBY.

"Aku setuju @anggasasongko .. lukisan Pak Susilo Bambang Yudhoyono bagus. Animatif banget. Kalau lagu2nya sorry to say, kacangan banget," kata Sudjiwo Tedjo, Minggu, 8 Agustus 2021.

Baca Juga: Kecurigaan Mensos Risma Terbukti, Ada Oknum yang Gunakan Dana Bansos untuk Beli Motor

Sudjiwo Tejo mengakui dirinya iri dengan lukisan karya mantan Presiden RI itu.

"Tapi lukisan beliau hebat. Aku sbg org yg salah satu mata pencahariannya juga melukis, jujur agak iri pada pencapaian Pak SBY di seni rupa...Welcome, Pak SBY," tuturnya.

Unggahan Sudjiwo Tedjo
Unggahan Sudjiwo Tedjo

Sebelumnya, Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen Demokrat) Jansen Sitindaon membagikan lukisan terbaru SBY di akun Twitternya.

“Fresh dari studio beliau. Lukisan terbaru pak SBY pagi ini,” ucapnya, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter @jansen_jsp, Minggu, 8 Agustus 2021.

Baca Juga: Bukan Glenca Chysara dan Rendi Jhon Saja, 2 Pemain Ikatan Cinta Lainnya Juga Terlibat Cinlok, Siapa Dia?

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat