kievskiy.org

Kronologi Kasus Diplomat Nigeria, Kemenkumham: Tidak Kooperatif, Gigit Hingga Sikut Petugas Imigrasi

Pemerintah Nigeria memanggil Duta Besar Indonesia untuk Nigeria setelah video yang memperlihatkan petugas imigrasi Indonesia sedang melakukan interogasi dengan kasar pada diplomat asal Nigeria viral di media sosial.
Pemerintah Nigeria memanggil Duta Besar Indonesia untuk Nigeria setelah video yang memperlihatkan petugas imigrasi Indonesia sedang melakukan interogasi dengan kasar pada diplomat asal Nigeria viral di media sosial. /Politics Nigeria Politics Nigeria

PIKIRAN RAKYAT - Kepala Kantor Wilayah Kementerian Hukum dan HAM RI DKI Jakarta, Ibnu Chuldun memberikan penjelasan mengenai dugaan kekerasan yang dialami Warga Negara (WN) Nigeria oleh petugas imigrasi yang belakangan ramai di media sosial.

Menurutnya, peristiwa yang dialami warga Nigeria bernama Ibrahim tersebut karena tidak kooperatif kepada petugas.

"Yang bersangkutan bersikap tidak kooperatif bahkan menghardik petugas serta menantang untuk dibawa kepada imigrasi untuk pemeriksaan," kata Ibnu di Kantor Wilayah Kemenkumham DKI Jakarta, Kamis 12 Agustus 2021.

Padahal saat itu kata Ibnu, petugas imigrasi Kelas I Khusus Jakarta Selatan tengah melakukan pemeriksaan rutin terhadap WNA di kawasan Kuningan, Jakarta Selatan.

Baca Juga: Viral Video Kijang Innova Pelat Merah Berubah Jadi Hitam Saat Isi Bensin, Jadi Cibiran Netizen

Namun saat pengecekan terhadap Ibrahim, ia justru menolak menunjukkan identitas maupun paspornya. Petugas kemudian membawanya ke Kantor Imigrasi Kelas 1 Khusus Jakarta Selatan untuk dilakukan permintaan keterangan lebih lanjut.

Akan tetapi dalam perjalanan, Ibrahim kesal lantaran tidak mendapatkan informasi ke kantor imigrasi mana dirinya akan dibawa.

Kekesalan itu ditunjukkan Ibrahim dengan berteriak, menggigit, hingga menyikut petugas imigrasi hingga salah seorang diantara petugas ada yang terluka.

"Yang bersangkutan bahkan berusaha untuk memecah kaca jendela mobil dengan menggunakan rokok elektrik yang sudah direbut oleh petugas Imigrasi," ucapnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat