kievskiy.org

Hasto Buka-bukaan Rencana PDIP Soal Jokowi 3 Periode, Puji Sikap Relawan

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Hasto  menyinggung soal wacana peluang perpanjangan waktu jabatan mantan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto. Hasto menyinggung soal wacana peluang perpanjangan waktu jabatan mantan Gubernur DKI Jakarta, Joko Widodo. /Antara/Aditya Pradana Putra Antara/Aditya Pradana Putra

PIKIRAN RAKYAT - Sekjen PDIP, Hasto Kristiyanto buka-bukaan soal sikap partai dan harapan relawan terkait jabatan 3 periode Presiden Joko Widodo (Jokowi). Selain itu, Hasto pun menyinggung soal wacana peluang perpanjangan waktu jabatan mantan Gubernur DKI Jakarta tersebut.

Pernyataan Hasto ini menanggapi harapan relawan yang menginginkan Jokowi kembali melanjutkan masa jabatannya untuk ketiga kalinya. Dia pun membahas soal keinginan lain, jika tidak bisa tiga periode, maka penambahan waktu masa jabatan.

Anak buah Megawati ini mengatakan, hingga saat ini PDIP masih tegak lurus memegang konstitusi dan UUD. Partai dalam menyikapi dorongan relawan, hanya mengapresiasi, artinya menilai kinerja kader PDIP sukses sebagai presiden.

Selain itu, relawan yang mendorong Jokowi tiga periode atau perpanjangan waktu dinilai Hasto sebagai rasa cinta.

Baca Juga: Eben Burgerkill Dikabarkan Meninggal Dunia karena Serangan Jantung

Jokowi sejatinya akan mengakhiri masa jabatan presiden pada 2024. Akan tetapi, dalam beberapa bulan terakhir mulai "terskema" untuk mendorong Presiden Jokowi melanggar konstitusi dan UUD dengan memunculkan wacana tiga periode.

Jika memang Jokowi harus dipaksakan menjabat tiga periode, maka ada dua cara yang bisa ditempuh. Pertama melawan hukum serta konstitusi, dan kedua mengamandemen UU.

Hasto tegas mengatakan, sejauh ini sikap partai sangat jelas mentaati aturan UU yang berlaku.

Baca Juga: Amanda Manopo Hampir 'Muntah' Terus Disudutkan, Manajer Angkat Tangan: Aku Tak Bisa Tenangkan

Bahkan pernyataan pribadi Jokowi diungkit Hasto, dimana Jokowi tidak setuju jika ada penambahan jabatan apalagi menambah perioden.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat