kievskiy.org

Pujian Jokowi untuk Tanah Papua Saat Pidato Pembukaan PON XX

Aksi Jokowi saat main bola bersama mantan pemain Persipura, Jack Komboy, dan 3 anak Papua lain.
Aksi Jokowi saat main bola bersama mantan pemain Persipura, Jack Komboy, dan 3 anak Papua lain. /Dok. Setkab

PIKIRAN RAKYAT – Presiden Joko Widodo (Jokowi) menyampaikan bahwa penyelenggaraan Pekan Olahraga Nasional (PON) untuk kali pertama di tanah Papua menggambarkan kemajuan provinsi, menunjukkan kesiapan infrastruktur, serta kesiapan masyarakatnya dalam menyelenggarakan ajang olahraga bergengsi tingkat nasional.

Jokowi turut menyampaikan rasa bangganya atas terselenggaranya PON XX Papua Stadion Lukas Enembe menjadi stadion terbaik di Asia Pasifik.

“Perasaan saya dan perasaan Saudara-saudara pasti sama, kita bangga berada di tanah Papua dan kita bangga berada di stadion terbaik di Asia Pasifik ini,” kata Joko Widodo pada Pembukaan PON XX Papua.

Jokowi mengatakan bahwa Stadion Lukas Enembe yang dinilai megah itu bukan satu-satunya simbol kemajuan Papua.

Baca Juga: Pidato Jokowi Buat Masyarakat Papua 'Histeris', 3 Kalimat Saja Sukses Pecahkan Atmosfer Stadion Lukas Enembe

Oleh karena itu, Pemerintah terus membangun infrastruktur, termasuk meningkatkan konektivitas wilayah darat, laut, maupun udara di tanah Papua bahkan pemerintah terus membangun sumber daya manusia (SDM).

“Bandara, pelabuhan, jalan lintas Papua, serta pengembangan SDM Papua merupakan capaian-capaian lain dari kemajuan Papua yang sangat membanggakan ini,” ujarnya, dikutip dari laman resmi Setkab.

Selain menggambarkan kemajuan Papua, Jokowi berpandangan bahwa PON XX memiliki makna besar bagi seluruh masyarakat Indonesia.

PON merupakan panggung persatuan, kebersamaan, persaudaraan, kesetaraan, dan keadilan untuk maju dan sejahtera bersama dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat