kievskiy.org

Hidayat Nur Wahid Tolak Pergeseran Libur Maulid Nabi Muhammad dan Natal

Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW).
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid (HNW). /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Ketua MPR, Hidayat Nur Wahid menyatakan penolakan terhadap pergeseran libur Maulid Nabi Muhammad dan Hari Raya Natal.

Libur Maulid Nabi Muhammad yang semula diletakkan pada Selasa, 19 Oktober 2021 digeser menjadi Rabu, 20 Oktober 2021.

Libur Natal dan Tahun Baru yang biasanya jatuh pada 24-25 Desember dihapus satu hari.

Pemerintah menetapkan untuk meniadakan libur pada tanggal 24 Desember 2021.

Baca Juga: Akhirnya Jawab Isu Pisah Ranjang, Zaskia Gotik: Aku Tahu Diri

Dilansir Pikiran-Rakyat.com dari akun Twitter milik Hidayat Nur Wahid, ia menyatakan penolakan terhadap pergeseran jadwal libur tersebut.

Sebelumnya, keputusan untuk menggeser libur sejumlah hari raya keagamaan dilakukan pemerintah berdasarkan pertimbangan kondisi Covid-19 yang sempat meroket.

Pemerintah menggeser libur tersebut dalam rangka mencegah kerumunan orang banyak ketika Covid-19 tidak terkendali.

"Pemerintah geser/tiadakan hari libur keagamaan (Maulid dan Natal) itu dg keputusan pada Juni 2021, saat covid-19 menuju puncak," kata Hidayat Nur Wahid.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat