kievskiy.org

Titik Kapal Van Der Wijck Tenggelam Diduga Ada di Timur Jawa, Ikon Baru yang Dianggap Nelayan Keramat

Tim arkeolog BPCB dan nelayan diduga telah menemukan titik tenggelamnya kapal legendaris Van Der Wijck yang ada di Lamongan.
Tim arkeolog BPCB dan nelayan diduga telah menemukan titik tenggelamnya kapal legendaris Van Der Wijck yang ada di Lamongan. /Karawangpost Pixabay art by Pixel2013

PIKIRAN RAKYAT - Kapal legendaris Van Der Wijck yang tenggelam pada tahun 1936 atau 85 tahun yang lalu, diduga telah ditemukan di sekitar perairan Brondong Lamongan, Jawa Timur.

Hal itu disampaikan Arkeolog Badan Pelestarian Cagar Budaya (BPCB) Jawa Timur, Wicaksono Dwi Nugroho yang menyebut telah menemukan dugaan lokasi atau titik tenggelamnya Kapal Van Der Wijck.

Jika benar kapal yang karam di perairan Lamongan itu adalah kapal Van Der Wijck, Indonesia akan punya ikon dunia baru nantinya.

Baca Juga: Mengamuk dan Menggeram, Cerita Mistis Warnai Penyelamatan Siswa MTs di Ciamis yang Jadi Korban Tenggelam 

Kapal Van Der Wijck, menurut literasi Wikipedia, merupakan kapal mewah di tahun 1921 yang tercatat tenggelam pada tahun 1936 di sekitar Laut Jawa.

Kapal tersebut dinamai Van Der Wijck, karena berasal dari nama Gubernur Jenderal Hindia Belanda, Carel Herman Aart van der Wijck.

Karena kejadian itu, maka lahirlah penulisan novel "Tenggelamnya Kapal van der Wijck" oleh Hamka, yang kemudian diangkat menjadi sebuah film pada tahun 2013.

Dwi Nugroho, dalam paparannya di Ruang Command Center Gedung Pemkab Lamongan, menyebut penemuan ini adalah harta berharga bagi Kabupaten Lamongan.

Baca Juga: Tenggelamnya Kapal Van Der Wijc, Film Terlaris 

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat