kievskiy.org

Ada Oknum Dibalik Kecurangan SKD CASN 2021 di Kabupaten Buol, Menpan RB Tjahjo Kumolo Buka Suara

Ilustrasi ujian SKD CPNS 2021.Sebagai informasi, jika pelaksanaan SKD ini dilakukan dengan sistem Computer Asissted Test (CAT).
Ilustrasi ujian SKD CPNS 2021.Sebagai informasi, jika pelaksanaan SKD ini dilakukan dengan sistem Computer Asissted Test (CAT). /Dok. Setkab

PIKIRAN RAKYAT – Menindaklanjuti temuan Badan Kepegawaian Negara (BKN) terkait indikasi kecurangan dalam pelaksanaan Seleksi Kompetensi Dasar (SKD) CASN Tahun 2021 di Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah, Menpan RB Tjahjo Kumolo buka suara.

Pasalnya, BKN menemukan adanya upaya indikasi kecurangan dalam seleksi CASN 2021 di Tilok Mandiri Instansi Pemerintah Kabupaten Buol, Sulawesi Tengah.

Oleh karena itu, BKN berkolaborasi dengan Badan Pengkajian dan Penerapan Teknologi (BPPT), serta Badan Siber dan Sandi Negara (BSSN) melakukan penyelidikan atas dugaan kecurangan tersebut.

"BKN bersama BSSN menemukan adanya indikasi kecurangan yang dilakukan oleh oknum yang tidak bertanggungjawab yang ingin merusak sistem seleksi CASN Nasional dengan modus remote access," kata Kepala Biro Humas Hukum dan Kerja Sama BKN Satya Pratama.

Baca Juga: Jubir Cerita Reaksi Jokowi Saat Tahu Oknum Polisi Banting Mahasiswa

Disebutkan bahwa sejumlah bukti yang diperoleh BKN dari hasil penyelidikan, yaitu pengaduan masyarakat, hasil audit trail di aplikasi Computer Assisted Test (CAT) BKN, laporan kegiatan forensik digital, laporan penyelidikan internal Pemkab Buol, hasil pemeriksaan petugas pelaksana seleksi, serta rekaman kamera pengawas.

Selain itu, berdasarkan investigasi dan bukti terkumpul menyebutkan salah satu pelaku kecurangan, yaitu Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Sumber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Buol.

Disebutkan bahwa Kepala BKPSDM bersama dua orang lainnya pada malam sebelum pelaksanaan tes telah menginstal software remote access di perangkat komputer untuk peserta tertentu.

Baca Juga: Mulai Hari Ini, Siap-siap Mobil dan Motor di Jakarta yang Tak Lulus Uji Emisi Akan Dikenakan Sanksi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat