kievskiy.org

Erick Thohir Diminta Fokus Awasi Pertamina Terkait Kebakaran Kilang Minyak, daripada Urus Toilet SPBU

Menteri BUMN, Erick Thohir, menyampaikan pesan untuk Direksi Pertamina.
Menteri BUMN, Erick Thohir, menyampaikan pesan untuk Direksi Pertamina. /Antara/Zubi Mahrofi Antara/Zubi Mahrofi

PIKIRAN RAKYAT - Usai kunjungi SPBU Pertamina di Probolinggo, Jawa Timur, Menteri BUMN Erick Thohir langsung meminta agar fasilitas toilet umum gratis bagi masyarakat.

Dalam kunjungan itu, Erick baru mengetahui bahwa selama ini sejumlah toilet di SPBU Pertamina mematok tarif Rp2.000 sampai 4.000 bagi pengunjung.

Akan tetapi, menanggapi hal tersebut, anggota Komisi VII DPR RI dari Fraksi PKS Mulyanto meminta Menteri BUMN untuk fokus mengerjakan tugas-tugas pemerintahan yang lebih penting dan strategis daripada mengurus toilet SPBU Pertamina.

Sebab, menurut Mulyanto saat ini banyak hal yang lebih strategis yang perlu mendapat perhatian serius Menteri BUMN seperti nasib Garuda, utang PLN dan progres pembangunan kilang Tuban, Pertamina.

Baca Juga: Bukti Chat Bocor, Doddy Sudrajat Dituding Minta Uang Rp800 Juta dan Naik Haji untuk Syarat Vanessa Angel Nikah

“Daripada mengurus toilet SPBU lebih baik Menteri Erick mendorong Pertamina, agar segera menyelesaikan Kilang Tuban, sehingga kita dapat mengurangi impor BBM dan menekan defisit transaksi berjalan sektor migas. Selain itu, kita mendesak Pak Erick Thohir untuk mengawasi Pertamina, agar tidak lagi terjadi kebakaran kilang BBM seperti di Balongan dan Cilacap. Jangan sampai seperti sekarang ini, setiap 4 bulan sekali terjadi kebakaran kilang Pertamina,” kata Mulyanto.

Lebih lanjut, Mulyanto menambahkan masalah di wilayah kerja Kementerian BUMN sangat banyak. Mulai dari masalah di perusahaan induk sampai di anak-cucu BUMN, termasuk BUMN energi.

“Semua membutuhkan perhatian dan pengawasan yang serius. Sehingga tidak merugi dan disuntik PMN (Penyertaan Modal Negara) setiap tahun, seperti diminta Presiden Jokowi,” ujar Mulyanto.

Baca Juga: Soal Jual Beli Jabatan di Kementerian BUMN, Erick Thohir Mesti Lakukan 3 Hal

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat