kievskiy.org

Bantah UN Dihapus, Nadiem Makarim: Itu Headline di Media Online Biar Banyak yang Klik

MENTERI Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.*
MENTERI Pendidikan dan Kebudayaan Nadiem Makarim.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT- Sempat dibuat ricuh dengan adanya wacana penghapusan UN, Nadiem Makarim tegaskan bahwa UN tidak akan dihapus hanya formatnya diganti.

Nadiem berkata bahwa UN tidak dihapus, namun diganti jadi Asesmen Kompetensi Minimum dan Survei Karakter.

Nadiem juga berkata bahwa media banyak yang salah membuat pemberitaan terkait dihapusnya UN.

Baca Juga: Nama-nama Calon Anggota Dewan Pengawas KPK Sudah Ada di Kantong Jokowi

"UN Tidak dihapus, kata dihapus hanya "deadline" di media online biar banyak yang klik," ujar Nadiem dalam rapat dengar pendapat dengan komisi X Dewan Perwakilan Rakyat saat ditemui oleh ANTARA yang dilansir oleh Pikiran-Rakyat.com.

Nadiem menjelaskan bahwa yang dihapus itu bukan UN melainkan format mata pelajarannya.

UN akan berubah format menjadi Asesmen Kompetensi Minimum yang dibuat mirip dengan soal yang dibuat dan diujikan pada Programme for Internasional Student Assesment (PISA) yang terdiri dari literasi dan numerasi.

Baca Juga: Kereta Cepat KCIC dan LRT Sempat Banyak Kendala, Jokowi: Diselesaikan Akhir 2021

Penyederhanaan Yang Dramatis

Asesmen Kompetisi Minimum merupakan satu dari empat poin kebijakan pendidikan "Merdeka Belajar" yang diajukan Nadiem Makarim.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat