kievskiy.org

Jokowi Tinjau Lokasi Banjir Bandang di Lebak: akibat Perambahan Hutan dan Penambangan Emas secara Ilegal

Jokowi saat meninjau lokasi terdampak banjir di Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Selasa, 7 Januari 2020.*
Jokowi saat meninjau lokasi terdampak banjir di Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Selasa, 7 Januari 2020.* /SETNEG

PIKIRAN RAKYAT - Presiden Joko Widodo sebelumnya telah meninjau warga terdampak longsor di Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor.

Lalu setelah itu dilanjut dengan meninjau lokasi banjir bandang di Desa Banjaririgasi, Kecamatan Lebak Gedong, Kabupaten Lebak, Provinsi Banten, pada Selasa, 7 Januari 2020.

"Tadi pagi saya hadir di Kecamatan Sukajaya, Kabupaten Bogor dan sekarang kita melihat (penanganan) banjir bandang di Kabupaten Lebak," kata Presiden di Pondok Pesantren La Tansa yang juga terdampak banjir bandang.

Baca Juga: Bebas dari Penjara, Ridho Rhoma Sapa Pengikutnya di Instagram: Assalamualaikum

Diketahui bahwa Pondok Pesantren La Tansa merupakan salah satu sekolah yang terdampak banjir sejak 1 Januari 2020.

Bangunan-bangunan yang hancur masih terlihat di pondok pesantren tersebut tepat pada saat Jokowi tiba.

Dalam tinjauannya, Jokowi didampingi bersama Bupati Kabupaten Lebak Iti Octavia Jayabaya dan dan Gubernur Banten Wahidin Halim.

Baca Juga: Simak Alasan Tubuh Sering Alami Kedinginan pada saat Terjadi Demam

Setelah meninjau La Tansa, Jokowi kemudian meninjau para pengungsi di Gelanggang Olah Raga (GOR) Lebak Gedong. Ia hendak memastikan kebutuhan warga terdampak bencana terpenuhi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat