kievskiy.org

8 Luapan Amarah Gubernur Sumut Edy Rahmayadi, Paling Banyak dengan Bobby Nasution

Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi (tengah).
Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi (tengah). /Antara/HO Antara/HO

PIKIRAN RAKYAT - Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi kembali menjadi sorotan karena menjewer, memarahi, dan mengusir pelatih biliar tim PON.

Aksi marah-marah ini pun bukan menjadi yang pertama, sebab dia tercatat pernah meluapkan amarahnya terhadap sejumlah pihak.

Berikut Pikiran-Rakyat.com rangkum dari berbagai sumber, luapan amarah Edy Rahmayadi selama menjabat sebagai Gubernur:

1. Usir Demonstran Perempuan (2018)
Video Gubernur Sumatra Utara Edy Rahmayadi yang mengusir seorang demonstran perempuan ini sempat viral di media sosial.

Baca Juga: Anak Lesti Kejora Diledek, Rizky Billar Gemetar Luapkan Amarah: Gak Terima Gue Anak dan Istri Diginiin

Peristiwa tersebut terjadi saat ribuan nelayan yang menamakan diri Himpunan Nelayan Kecil Modern Sumatra Utara melakukan unjuk rasa untuk memprotes tindakan aparat yang menangkap kapal kecil milik nelayan pada Kamis, 13 September 2018.

Insiden saat Edy Rahmayadi mengusir pengunjuk rasa tersebut terjadi karena dia merasa tidak senang omongannya disanggah.

"Ibu, berdiri. Keluar, jalan. Ibu berdiri, jalan, keluar. Ibu berdiri. Saya tak senang kalau saya sedang ngomong, orang ngomong," katanya kala itu di atas mobil komando saat menjumpai demonstran di depan kantor Gubernur Sumatra Utara, Medan.

Setelah diusir Edy Rahmayadi, ibu yang tidak diketahui identitasnya itu sempat menolak.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat