kievskiy.org

Targetkan Selesai 2021, Bendungan Karian Diharapkan Kendalikan Banjir di Lebak

BENDUNGAN Karian Diharapkan Kendalikan Banjir di Lebak.*
BENDUNGAN Karian Diharapkan Kendalikan Banjir di Lebak.* /dok.dpr.go.id


PIKIRAN RAKYAT - Komisi V DPR RI meninjau Bendungan Karian yang berlokasi di Kecamatan Rangkasbitung di Kabupaten Lebak, Banten.

Tim Kunjungan Kerja Spesifik Komisi V DPR RI ingin memastikan bahwa bendungan tersebut dapat berfungsi untuk mengendalikan aliran Sungai Ciberang.

Hal ini dikarenakan beberapa waktu lalu banjir bandang menerjang kawasan tersebut dan merendam enam kecamatan.

Baca Juga: Cara Menyimpan Alpukat agar Tidak Cepat Busuk dan Tahan Lama

Kecamatan tersebut antara lain adalah Cipanas, Lebakgedong, Sajira, Curugbitung, Maja dan Cimarga.

Sehingga Komisi V DPR RI ingin mendorong percepatan pembangunan bendungan ini.

“Selain sebagai pengendalian banjir, bendungan ini digadang akan bermanfaat untuk irigasi dan suplai air baku.

"Tak hanya itu, bendungan ini juga memiliki potensi energi mini hidro dan wisata." ucap Wakil Ketua Komisi V DPR RI Ridwan Bae.

Baca Juga: 5 Hal yang Membuat Mahasiswa Mager Mengerjakan Skripsi, Salah Satunya Dosen Pembimbing

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat