kievskiy.org

Rumah Sakit Darurat Corona Wisma Atlet Kemayoran Jakarta Mulai Beroperasi Besok Senin 23 Maret 2020

SEJUMLAH pekerja berjalan di kawasan Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Kamis 19 Maret 2020.*
SEJUMLAH pekerja berjalan di kawasan Wisma Atlet, Kemayoran, Jakarta, Kamis 19 Maret 2020.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, akan mulai beroperasi sebagai Rumah Sakit Darurat Corona pada Senin 23 Maret 2020.

Demikian disampaikan Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat Basuki, Hadimuljono. 

"Besok Insya Allah kita (RS darurat di Wisma Atlet) mulai beroperasi," ujar Menteri Basuki di Wisma Atlet Kemayoran, Jakarta, Minggu 22 Maret 2020.

Baca Juga: 5 Rekomendasi Baju untuk Bekerja di Rumah agar Lebih Nyaman

Menteri Basuki mengatakan bahwa RS darurat di Kemayoran ini ada tiga komponen pekerjaan yakni pembersihan karena wisma atlet ini sudah lama tidak dipakai dan sudah selesai, kemudian penyemprotan yang kemarin sore sudah selesai 100 persen, dan sedikit modifikasi.

"Insya Allah malam ini sudah selesai semua," kata Menteri PUPR tersebut.

Baca Juga: Dokter Spesialis Saraf Meninggal Terinfeksi Virus Corona di RS Persahabatan

Hal tersebut juga mencakup pengaturan arus masuk keluar pasien dan tenaga medis tidak boleh saling berpapasan. Semua diatur oleh Kementerian Kesehatan.

Empat tower di Wisma Atlet Kemayoran akan difungsikan untuk RS Darurat Corona yang akan menampung pasien-pasien yang terjangkit wabah COVID-19 dan tenaga medis yang menanganinya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat