kievskiy.org

Curahan Hati Pemilik Hotel di Purwokerto yang Ikhlas Usahanya Jadi Tempat Istirahat Tenaga Medis

CURAHAN hati pengelola sebuah penginapan di Purwokerto yang menyediakan tempat istirahat bagi para tenaga medis.*
CURAHAN hati pengelola sebuah penginapan di Purwokerto yang menyediakan tempat istirahat bagi para tenaga medis.* /Twitter @BriliAgung

PIKIRAN RAKYAT - Pandemi virus corona baru (COVID-19) masih menimbulkan kekhawatiran publik di seluruh dunia.

Di Indonesia sendiri, tercatat sejak Jumat, 27 Maret 2020 kemarin, sudah ada 1.046 kasus terkonfirmasi.

Sementara itu, 46 di antaranya telah dinyatakan sembuh dan 87 lainnya meninggal dunia.

Baca Juga: Bantu Pemerintah Atasi Virus Corona, Angkutan Online Sediakan Hand Sanitizer hingga Masker Gratis

Di tengah merebaknya COVID-19, para tenaga medis terus berjuang untuk mengurangi penyebaran COVID-19.

Bahkan, beberapa tenaga medis sampai harus kehilangan nyawanya saat tengah melawan virus yang muncul sejak Desember 2019 lalu di Kota Wuhan, Tiongkok tersebut.

Pengelola sebuah hotel di Purwokerto, Kabupaten Banyumas, Jawa Tengah, menyediakan tempat istirahat bagi para tenaga medis yang terlibat dalam penanganan COVID-19.

Baca Juga: BERITA BAIK: Untuk Pertama Kali, Penambahan Kasus Sembuh Virus Corona di Indonesia Ungguli Kematian

Terutama untuk para tenaga medis yang bekerja di Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Prof. Dr. Margono Soekarjo (RSMS) Purwokerto.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat