kievskiy.org

Acara Pernikahan Jadi Klaster Baru Penyebaran Covid-19 di Kulon Progo, Satgas Ingatkan Masyarakat soal Prokes

Ilustrasi. Acara pernikahan jadi klaster baru penyebaran Covid-19 di Kulon Progo.
Ilustrasi. Acara pernikahan jadi klaster baru penyebaran Covid-19 di Kulon Progo. /Pixabay/Pexels

PIKIRAN RAKYAT - Satuan Tugas Penanganan (Satgas) Covid-19 Kabupaten Kulon Progo, Daerah Istimewa Yogyakarta menemukan klaster baru penyebaran Covid-19 pada awal 2022.

Klaster baru itu ditemukan dari acara pernikahan di Karangsari Kecamatan Pengasih. Setidaknya dalam acara ini ditemukan 13 warga yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Hal itu turut diungkap Juru Bicara Gugus Tugas Penanganan Covid-19 Kulon Progo, Baning Rahayujati pada Senin, 31 Januari 2022.

Dalam keterangannya, dia mengatakan bahwa usai adanya acara pernikahan di wilayah itu, ditemukan ada warga yang sakit dan menjalani tes antigen.

Baca Juga: Buya Yahya 'Turun Gunung' soal Wasiat Dorce Gamalama: Bukan Dihinakan Kemudian Dilaknat!

Kemudian, kata Baning, hasil antigen tersebut menunjukkan bahwa warga yang bersangkutan positif Covid-19.

"Dari situ akhirnya kita dapatkan ada 13 warga yang positif, yakni 12 positif tes antigen, dan satu positif hasil tes usap dari 52 orang yang di-tracing," katanya.

"Hari ini, kami masih menunggu hasil dari tes usap dari BBVet Wates. Kamis masih menunggu 36 dari BBVet Wates yang belum keluar hasilnya," ujar Baning Rahayujati menambahkan.

Penyebaran Covid-19 klaster pernikahan tersebut diduga berasal dari keluarga rombongan pengantin dari Jawa Barat.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat