kievskiy.org

Andil Gus Dur di Balik Perayaan Imlek di Indonesia, Semua Warga Negara Indonesia Memiliki Hak yang Sama

 Gus Dur di balik perayaan Imlek di Indonesia.
Gus Dur di balik perayaan Imlek di Indonesia. /Tangkap layar cuplikan video Antaranews.com Tangkap layar cuplikan video Antaranews.com

PIKIRAN RAKYAT - Setiap orang pasti menikmati waktu hari libur. Termasuk saat ini, hari libur perayaan Tahun Baru Imlek.

Kebebasan merayakan Tahun Baru Imlek ini tidak terlepas dari peran Abdurrahman Wahid atau Gus Dur saat masih menjabat sebagai presiden saat itu.

Presiden keempat Indonesia, Gus Dur, berjasa dalam menghapus diskriminasi. Karena memiliki andil cukup besar yang membuat etnis Tionghoa dapat merayakan Tahun Baru Imlek.

Jelas seperti prinsip yang dipegang Gus Dur yang memandang bahwa semua masyarakat sama.

Baca Juga: Jusuf Kalla Tantang BNPT Buka Data Pesantren, Fadli Zon: Jangan Merusak Nama Baik Pesantren

Tanpa memandang etnis, agama, dan politiknya. Memiliki hak dan kedudukan yang sama di depan hukum.

Gus Dur juga mengatakan bahwa ini merupakan esensi dari ajaran Islam yang tidak membedakan siapapun.

Tentu Gus Dur merealisasikannya ketika masih menjabat presiden pada tahun 1999.

Gus Dur menegaskan, etnis Tionghoa merupakan bagian dari Indonesia. Sehingga harus mendapatkan hak-hak yang setara.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat