kievskiy.org

Dinkes Banyuwangi Lakukan Tracing Usai Daerahnya Bertambah 3 Kasus Pasien Positif COVID-19

ILUSTRASI aplikasi, peta, tracing, tracking, smartphone, tablet.*
ILUSTRASI aplikasi, peta, tracing, tracking, smartphone, tablet.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Secara resmi Dinas Kesehatan (Dinkes) Banyuwangi mengabarkan adanya penambahahan kasus positif terinfeksi virus corona pada Jumat, 10 April 2020. 

Dinkes mengatakan, adan tiga orang pasien positif Covid-19, salah satunya dari warga Desa Benculuk, Kecamatan Cluring yang kini sedang menjalani isolasi mandiri dirumahnya. 

Pasien kedua berasal dari Desa Tembokrejo, Kecamatan Muncar yang setelah dilakukan pengecekan pun diperbolehkan pulang oleh para tenaga medis. 

Baca Juga: Isi Chat Whatsapp Komunitas Ojol Kota Bandung Dikecam, Muat Provokasi Aksi Kriminal SARA

Satu lagi, pasien dari Desa Kembiritan, Kecamatan Genteng yang sudah dinyatakan meninggal dunia pada Kamis, 9 April 2020 kemarin. 

Dinkes Banyuwangi pun mengambil langkah cepat setelah adanya penambahan pasien positif Covid-19 ini dengan melakukan tracing (pelacakan) pada orang-orang yang diduga melakukan kontak erat. 

Kepala Dinas Kesehatan Banyuwangi, dr Widji Lestariono mengatakan, untuk orang yang pernah kontak erat dengan positif Corona Muncar, semuanya dinyatakan negatif Covid-19.

Baca Juga: Cegah Penyebaran Covid-19 Meluas, Kepala Desa Blederan Wonosobo Bentuk Langkah Strategis

“Total ada 93 orang yang diketahui pernah kontak erat, dan kemungkinan bisa bertambah,” jelas dr Rio, sapaan akrab dr Widji Lestariono, pada Jumat 10 April 2020 malam.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat