kievskiy.org

Lonjakan ODP COVID-19, Yuri: Isolasi Diri, Tak Sakit Bukan Berarti Tidak Menularkan

JURU Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto.*
JURU Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto.* /ANTARA

PIKIRAN RAKYAT - Lonjakan kasus Orang Dalam Pemantauan (ODP) COVID-19 terjadi. Kini jumlah ODP menyentuh angka 165.549, meningkat dibanding hari sebelumnya yang mencapai 139.137 kasus.

Dengan melonjaknya kasus ODP, Gugus Tugas Percepatan Penanganan COVID-19 kembali menekankan imbauan isolasi diri.

Baca Juga: 60 Tahun Menikah, Sepasang Suami Istri Meninggal di Hari yang Sama karena Virus Corona

Isolasi atau karantina diri sangat penting, karena mereka yang tidak sakit belum tentu tidak menularkan.

“Ini menjadi perhatian besar karena tidak menutup kemungkinan orang masuk dalam pemantauan tidak sakit, sakit ringan tapi dirasakan seakan tidak sakit, berpotensi menjadi sumber penularan,” kata Juru Bicara Pemerintah untuk Penanganan COVID-19 Achmad Yurianto di Graha BNPB, Jakarta, Rabu 15 April 2020.

Baca Juga: VIDEO: Kesan Gelandang Persib Dedi Kusnadar saat Kalahkan Arema FC di Hadapan Aremania

Potensi penularan itu, kata dia, bisa terjadi jika warga yang tidak dirawat atau tidak segera melakukan isolasi diri atau karantina.

Hingga saat ini, lanjut dia, sebanyak 36.431 spesimen sudah diperiksa dan 33.001 orang diperiksa terkait COVID-19.

Baca Juga: Pasien COVID-19 Ungkap Gejala Ringan yang Dirasakan, Salah Satunya Kulit Terasa Terbakar

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat