kievskiy.org

Ramai Perdebatan Soal Halal Haram Wayang, Wamenag: Sebaiknya Dihentikan

Wamenag Zainut Tauhid Sa'adi menuturkan bahwa di tengah pandemi Covid-19 yang berimbas pada kondisi keuangan, Ormas Islam sangat berkontribusi.
Wamenag Zainut Tauhid Sa'adi menuturkan bahwa di tengah pandemi Covid-19 yang berimbas pada kondisi keuangan, Ormas Islam sangat berkontribusi. / Antara/HO-Kementerian Agama

 

PIKIRAN RAKYAT - Wakil Menteri Agama, Zainut Tauhid Sa'adi meminta agar polemik soal perdebatan halal-haram wayang segera diakhiri.

Menurutnya, hal tersebut karena polemik tersebut dinilai sudah mengarah pada perdebatan yang tidak produktif.

"Untuk hal tersebut sebaiknya perdebatan masalah wayang dihentikan karena sudah mengarah pada perdebatan yang tidak produktif," kata Zainut Tauhid sebagaimana dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Rabu, 23 Februari 2022.

Zainut mengatakan bahwa perdebatan hukum halal-haram sudah sering terjadi dan hal tersebut oleh para ulama dinilai sebagai sebuah hal yang wajar dan tidak sepatutnya dibesar-besarkan.

Baca Juga: Aksi Rieta Amalia Buat Raffi Ahmad Bisa Menikah dengan Nagita Slavina, Kenapa?

Menurutnya, perbedaan tersebut sebaiknya disikapi secara bijaksana, saling memahami, toleran, dan tidak boleh saling menjelekkan, apalagi menistakan satu sama lain.

Meski demikian, ia meminta penceramah agama juga memiliki perspektif yang lebih luas dalam memahami suatu masalah, tidak cukup sekedar pendekatan hukum halal-haram.

Ia juga menghimbau kepada setiap penceramah agar mempertimbangkan masalah sosial, budaya, kearifan lokal, dan nilai-nilai lain yang berkembang di tengah masyarakat Indonesia yang majemuk.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat