kievskiy.org

Java Jazz Festival 2022 Digelar Akhir Mei, Simak Jadwal, Harga Tiket, dan Link Pembelian

Jakarta International Java Jazz Festival (JJF) akan kembali diselenggarakan beberapa hari sebelum Idul Fitri, yakni pada 27, 28, dan 29 Mei 2022.
Jakarta International Java Jazz Festival (JJF) akan kembali diselenggarakan beberapa hari sebelum Idul Fitri, yakni pada 27, 28, dan 29 Mei 2022. /Instagram/@javajazzfest

PIKIRAN RAKYAT - Acara festival musik jazz, Jakarta International Java Jazz Festival (JJF) akan kembali diselenggarakan beberapa hari sebelum Idul Fitri, yakni pada 27, 28 dan 29 Mei 2022.

Bertempat di JiExpo Kemayoran, Jakarta, JJF telah menyiapkan 9 panggung yang akan dibangun dan tersebar di area festival.

Acara JJF telah absen selama 1,5 tahun terakhir atau semenjak pandemi Covid-19.

Kembalinya JJF yang sudah digelar sejak 2005 diharapkan menjadi sebuah angin segar untuk memulai kembali perputaran roda industri musik langsung di Indonesia.

Baca Juga: Profesor Asal AS Soroti Sikap Indonesia Tidak Kutuk Invasi Rusia ke Ukraina: Pengecut Diplomatik Belaka

Direktur Utama Java Festival Production, Dewi Gontha mengatakan bahwa kembalinya JJF 2022 merupakan hasil upayanya yang didukung oleh para pecinta musik.

"Kami berharap dengan diselenggarakannya JJF pada tahun ini, akan menjadi awal baru bagi kelangsungan industri musik tanah air," kata Dewi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Jumat, 18 Maret 2022.

"Kembalinya JJF pada tahun 2022 tidak luput dari dukungan pecinta musik setia serta kesempatan yang diberikan pemerintah kepada kami sebagai penyelenggara," katanya lebih lanjut.

Demi menjaga kenyamanan dan keselamatan pengunjung festival, beberapa penyesuaian mengenai protokol kesehatan telah disiapkan oleh penyelenggara untuk diterapkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat