kievskiy.org

Terpaksa Mencuri di Minimarket, Alasan Remaja Asal Tangerang Buat Polisi Terenyuh

Ilustrasi - Seorang remaja di Tangerang kedapatan mencuri di minimarket, polisi ambil langkah restorative justice.
Ilustrasi - Seorang remaja di Tangerang kedapatan mencuri di minimarket, polisi ambil langkah restorative justice. /Pixabay/Elf-Moondance Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Seorang remaja di Kota Tangerang tertangkap basah mencuri di sebuah mini market pada 22 Maret 2022.

Remaja yang diketahui berinisial NS (20) ini langsung dibawa ke Polsek Jatiuwung untuk dimintai keterangan.

Setelah menjalani pemeriksaan, betapa terkejutnya polisi saat mendengar alasan NS sampai berani mengutil di minimarket.

Aksi melawan hukum itu terpaksa dilakukan NS demi mengobati ibu yang sedang sakit dan memenuhi kebutuhan adik-adiknya di rumah.

Baca Juga: Love Shot Jadi MV Pertama EXO yang Raih 500 Juta Views

Setelah mendengar cerita itu, polisi pun langsung menyambangi kediaman NS dan mendapati ibu pelaku merupakan Orang Dengan Gangguan Jiwa atau ODGJ.

"Hari ini membuktikan bahwa ibunya Nanda merupakan ODGJ,” kata Kapolsek Jatiuwung AKP Stanlly Soselisa.

Melihat kondisi tersebut, polisi memutuskan untuk mengambil langkah restorative justice alih-alih memberi hukuman bui pada pelaku.

“Bila kita lihat secara umum, dan materinya memenuhi untuk dilakukan langkah restorative justice kepada saudara Nanda sesuai dengan Perpol 8 Tahun 2021," ucapnya menambahkan.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat