kievskiy.org

Roundup: Megawati Lagi-Lagi Bingung dengan Ibu-Ibu, Masyarakat Diminta Jangan Cengeng Soal Harga Naik

Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri.
Ketua Umum PDIP Megawati Soekarnoputri. /Antara Foto/Akbar Nugroho Gumay

PIKIRAN RAKYAT - Ketua Dewan Pengarah Badan Riset dan Inovasi Nasional (BRIN), Megawati Soekarnoputri mengomentari masyarakat saat kenaikan harga.

Megawati menilai masyarakat terlalu cengeng saat kenaikkan harga di Indonesia terjadi.

Lantas Megawati menceritakan tindakan ayahnya, Presiden Soekarno saat diharapkan dengan kenaikkan harga.

"Beliau (Bung Karno) selalu ingin katakan apa yang terpenting bagi rakyatmu? Perutnya kenyang. Bagaimana mengandalkan perut kenyang rakyat. Jangan hanya cengeng kenaikan harga dan sebagainya," ujarnya.

Baca Juga: Diancam Serangan Nuklir oleh Rusia, 60 Persen Parlemen Finlandia Berkukuh Setuju Bergabung dengan NATO

 

Megawati pun mengatakan bahwa Indonesia hanya mengalami pandemi Covid-19, bukan krisis keuangan seperti pada tahun 1998.

Sehingga Megawati menilai Indonesia masih bisa bertahan meski dari sisi ekonomi mengalami menurunan.

"Dari sisi keenomian kan mengalami glowing down-penurunan. Tapi kan tidak kocar-kacir. Kita masih bisa hidup," ujar Megawati secara virtual dalam acara yang digelar BRIN, Rabu, 20 April 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat