kievskiy.org

Anggota Polsek Cakung Dikeroyok saat Bantu Amankan Jambret

Ilustrasi pengeroyokan.
Ilustrasi pengeroyokan. /Pexels/Anete Lusina

PIKIRAN RAKYAT - Anggota Polsek Cakung bernama Aipda Alim menjadi korban penganiayaan oleh sekelompok orang di wilayah Cakung, Jakarta Timur.

Dia dianiaya saat membantu warga untuk mengamankan seorang jambret.

"Betul, betul (dikeroyok)," kata Kapolsek Cakung Kompol Satria kepada wartawan, Jumat, 29 April 2022.

Satria menuturkan, peristiwa itu bermula di kawasan rumah Aipda Alim. Saat itu dia tengah lepas dinas dan tidak mengenakan baju dinas kepolisian.

Baca Juga: Jokowi Ajak Jepang Garap Proyek Pembangunan IKN di Kaltim

Kemudian korban mendapat informasi bahwa sejumlah warga menangkap jambret. Aipda Alim pun langsung berupaya membantu mengamankan jambret tersebut dari amukan warga.

Namun sejumlah warga yang ada dilokasi tidak percaya kepada Aipda Alim yang merupakan anggota Polsek Cakung.

Padahal di lokasi tersebut ada perwira Polsek Cakung yang membenarkan bahwa Aipda Alim merupakan anggota kepolisian.

Akan tetapi ada sekelompok orang yang tetap tidak percaya dan menjadi provokator hingga akhirnya langsung melakukan pengeroyokan terhadap Aipda Alim.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat