kievskiy.org

127 Tokoh Dapat Anugerah Tanda Kehormatan dari Jokowi di Istana Negara Jakarta

127 Tokoh Tanah Air Mendapatkan Anugerah Tanda Kehormatan Oleh Jokowi di Istana Negara Jakarta.
127 Tokoh Tanah Air Mendapatkan Anugerah Tanda Kehormatan Oleh Jokowi di Istana Negara Jakarta. /Twitter/@jokowi

PIKIRAN RAKYAT - Sebanyak 127 tokoh tanah air di anugerahkan tanda kehormatan Bintang Mahaputera Pratama, Bintang Budaya Parama Dharma, dan Bintang Jasa.

Hal tersebut dianugerahkan oleh Presiden Republik Indonesia Joko Widodo (Jokowi) di Istana Negara, Jakarta, pada hari Jumat, 12 Agustus 2022.

Sebanyak 125 tokoh mendapat anugerah tanda kehormatan Bintang Jasa berdasarkan kepada keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 65/TK/Tahun 2022 tertanggal 11 Agustus 2022

Berdasarkan keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 64/TK/Tahun 2022 tertanggal 11 Agustus 2022, sastrawan Ajip Rosidi mendapatkan tanda kehormatan Bintang Mahaputera Pratama.

Baca Juga: Profil Deolipa Yumara, Pengacara Nyentrik Bharada E yang Bikin Mahfud MD Acungkan Jempol

Arkeolog Prof. Dr.Mundardjito mendapatkan tanda kehormatan Bintang Budaya Parama Dharma berdasarkan keputusan Presiden Republik Indonesia Nomor 66/TK/Tahun 2022 tertanggal 11 Agustus 2022.

Untuk lebih rinci, Letjen (Purn) Ida Bagus Purwalaksana S.I.P., M.M mendapatkan anugerah tanda kehormatan Bintang Jasa Utama.

Sebanyak 100 tenaga kerja yang terdiri dari 38 dokter dan 62 perawat serta tenaga kesehatan lainnya yang gugur dalam menangani Covid-19, mendapatkan anugerah tanda kehormatan Bintang Jasa Pratama.

Satu orang seniman tradisi sunda, dua orang dokter gigi dan 21 orang perawat serta tenaga kesehatan lainnya mendapatkan anugerah tanda kehormatan Bintang Jasa Nararya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat