kievskiy.org

Terungkap Alasan Bharada E Dilarang Bertemu Ferdy Sambo Saat Rekonstruksi, Hal Mengejutkan Tak Bisa Dihindari

Kolase foto Bharada E dan Ferdy Sambo.
Kolase foto Bharada E dan Ferdy Sambo. /Antara/Laily Rahmawaty

PIKIRAN RAKYAT - Rekonstruksi kasus dugaan pembunuhan Brigadir J masih berlangsung di rumah dinas Ferdy Sambo, Jalan Duren Tiga, Jakarta Selatan pada Selasa, 30 Agustus 2022.

Lima tersangka yakni Ferdy Sambo, Bharada Richard Eliezer (Bharada E), Bripka Ricky Rizal, Kuat Ma'ruf, dan Putri Candrawathi.

Rekonstruksi kasus dugaan pembunuhan Brigadir J ini dilakukan di rumah pribadi Ferdy Sambo, Saguling, Kompleks Pertambagan, Duren Tiga, Jakarta Selatan.

Kemudian berlanjut ke rumah dinas Ferdy Sambo di Jalan Duren Tiga. Proses rekonstruksi dipimpin Direktur Tindak Pidana Umum (Dirtipidum) Bareskrim Polri, Brigjen Pol Andi Rian Djajadi.

Baca Juga: Pengakuan Sopir Rental Antar Pesugihan, Lihat Makhluk Gaib di Ruang Tamu sang Pedagang Grosir yang Laris Manis

Adapun reka adegan saat Ferdy Sambo memberi perintah pada Bharada E untuk menembak Brigadir J.

Berdasarkan pantauan di kanal YouTube Polri TV Radio, Bharada E tidak dipertemukan secara langsung dengan Ferdy Sambo.

Saat itu, ada satu adegan yang mempertemukan Ferdy Sambo dengan Bharada E, di mana Bharada E dipanggil untuk menghadap Ferdy Sambo.

Namun peran Bharada E digantikan oleh pemeran pengganti. Hal itu berdasarkan aturan Lembaga Perlindungan Saksi dan Korban (LPSK) yang mendampingi Bharada E.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat