kievskiy.org

Derai Tangis Bupati Bogor Nonaktif si Tersangka Suap, Ade Yasin: Saya Difitnah, Pakai Hati Nuraninya Pak!

Bupati Bogor nonaktif, Ade Yasin.
Bupati Bogor nonaktif, Ade Yasin. /Antara/Indrianto Eko Suwarso/YU

PIKIRAN RAKYAT – Ade Yasin, tersangka kasus suap saat menjabat sebagai Bupati Bogor membuat satu ruang sidang dipenuhi air mata.

Mengaku difitnah dan hanya dijadikan sebagai kambing hitam, Ade Yasin meratap meminta keadilan sambil menangis di ruang pengadilan.

“Pakai hati nuraninya pak. Saya diborgol untuk kesalahan yang saya tidak tahu,” ujar dia, sambil terisak menjawab pertanyaan Jaksa Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK), Senin, 5 September 2022.

Kalimat Ade Yasin itu dibalut dengan nada tinggi, hingga emosi serta air matanya menular ke penonton sidang. Satu ruangan bersorak mendukung perempuan itu terbebas dari dakwaan.

 Baca Juga: Sidang Perdana Ade Yasin, Pengacara Bantah Bupati Bogor Nonaktif Suruh Suap Auditor BPK

Kendati penuh emosi di depan jaksa dan hakim, Ade Yasin mengaku lega lantaran saksi-saksi yang dihadirkan KPK berpihak padanya.

Seluruh saksi sepakat mengatakan dirinya tak terlibat sama sekali dalam dugaan kasus suap tersebut.

Dengan kata lain, Ade Yasin tak pernah ikut mengkondisikan laporan keuangan pemerintah daerah (LKPD) Kabupaten Bogor untuk meraih opini wajar tanpa pengecualian (WTP).

“Semua sudah mengaku, saksi tidak satupun mengatakan saya terlibat. Saya difitnah. Lalu cari apa lagi bu? Saya di sini mencari keadilan, saya di sini mencari kebenaran, tolong. Kalau saya menjawab tolong didengar juga,” ucap dia lagi.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat