kievskiy.org

Waspada! Jakarta Dikepung Demo Hari Ini, Buruh dan Mahasiswa Gelar Aksi Tolak Kenaikan Harga BBM

Ilustrasi demontrasi atau unjuk rasa menolak kenaikkan harga BBM bersubsidi.
Ilustrasi demontrasi atau unjuk rasa menolak kenaikkan harga BBM bersubsidi. /ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/nz/16 ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/nz/16

PIKIRAN RAKYAT - Sejumlah lokasi di Jakarta akan menjadi tempat unjuk rasa hari ini, Selasa, 6 September 2022.

Direncanakan unjuk rasa akan dilakukan oleh buruh dan juga mahasiswa di beberapa lokasi, seperti depan Gedung DPR RI dan juga sekitar jalan Medan Merdeka Barat Jakarta Pusat.

Dalam keterangannya, Presiden Konfederasi Serikat Pekerja Indonesia (KSPI) dan Presiden Partai Buruh Said Iqbal aksi demo hari ini akan diikuti oleh buruh yang berasal dari Jabodetabek.

Untuk massa yang berkumpul, diperkirakan Said mencapai 3.000 hingga 5.000 orang.

Baca Juga: 4 Fakta Santri Gontor Meninggal Dunia Diduga Dianiaya, Diawali Penguburan Fakta Seperti Kasus Brigadir J

Menurut rencana, aksi di depan gedung DPR RI dimulai pada pukul 10.00 WIB.

Dijelaskan Said Iqbal kembali, massa buruh menuntut DPR membentuk panitia kerja atau panitia khusus BBM DPR RI agar harga BBM diturunkan.

Tidak hanya terkait kenaikan harga BBM, Said Iqbal mengungkapkan buruh juga akan menyuarakan terkait penolakan omnibus law UU Cipta Kerja dan meminta pemerintah menaikkan UMK 2023 sebesar 10-13 persen.

"Aksi serentak akan dilakukan di kantor gubernur. Tujuannya yaitu meminta Gubernur membuat surat rekomendasi kepada Presiden dan pimpinan DPR RI agar membatalkan kenaikan harga BBM," kata dilansir dari PMJ News.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat