kievskiy.org

Sikap JNE Usai Kebakaran di Gudang Depok, Bagaimana Nasib Barang Pelanggan?

Petugas pemadam kebakaran menyemprotkan air guna memadamkan api di Gudang JNE, Pekapuran, Depok, Jawa Barat, Senin, 12 September 2022.
Petugas pemadam kebakaran menyemprotkan air guna memadamkan api di Gudang JNE, Pekapuran, Depok, Jawa Barat, Senin, 12 September 2022. /Antara Foto/Asprilla Dwi Adha

PIKIRAN RAKYAT – Menindaklanjuti gedungnya di di Jalan Pekapuran Kelurahan Curug, Cimanggis, Kota Depok, yang terbakar, pihak JNE secara resmi merilis pernyataan terkait kejadian.

Pernyataan tersebut mereka sampaikan melalui akun Instagram @jne_id.

Dalam poin pertama, pihak JNE menyampaikan permohonan maaf atas musibah yang terjadi dini hari tadi.

“Kami menyampaikan permohonan maaf atas terjadinya musibah ini, khususnya kepada masyarakat yang berada di sekitar lokasi kejadian,” tulisnya seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Instagram JNE.

Baca Juga: Perjalanan Karier Antonio Rudiger Lengkap dengan Perjuangannya Melawan Rasisme Agama

Mengenai penyebab kebakaran yang diduga akibat korsleting listrik, JNE mengaku hingga kini belum bisa memastikan karena masih dalam penyelidikan.

“Penyebab terjadinya kebakaran, sampai saat ini masih dalam proses investigasi bersama pihak yang berwajib,” katanya.

Terkait operasional pengiriman yang dikhawatirkan akan terpengaruh, pihaknya menyatakan akan melakukan proses pengiriman secara normal.

“Operasional pengiriman barang kami pastikan tetap berjalan normal,” tuturnya.

Baca Juga: Kapolri Sorot Pelanggaran di Polri: Ikan Busuk Mulai dari Kepala

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat