kievskiy.org

Kronologi Pembunuhan Munir Diungkap KontraS, Pollycarpus 4 Kali Komunikasi dengan Muchdi PR

Ilustrasi. Seseorang mengenakan topeng wajah Munir.
Ilustrasi. Seseorang mengenakan topeng wajah Munir. /Antara/Galih Pradipta ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT – Publik dihebohkan dengan kemunculan hacker bernama Bjorka yang mengaku berhasil meretas dokumen rahasia negara.

Selain itu, Bjorka juga membongkar data pribadi dari beberapa tokoh dan pejabat Indonesia, seperti Menkominfo Johnny G Plate, Ketua DPR Puan Maharani, Menteri BUMN Erick Thohir, dan Denny Siregar.

Bjorka juga membuat geger netizen dengan mengungkap dalang pembunuh Munir, aktivis HAM yang meninggal dunia karena diracun pada tahun 2004. Bjorka mengatakan bahwa Muchdi PR sebagai dalang pembunuh Munir. 

Menanggapi hal ini, Komisi untuk Orang Hilang dan Korban Tindak Kekerasan (KontraS), membagikan utas soal kronologi pembunuhan Munir. Utas tersebut dibagikan KontraS melalui akun Twitter @KontraS pada 12 September 2022.

Baca Juga: Perbedaan Hacker dan Cracker, Bjorka Termasuk yang Mana?

KontraS menuturkan, melalui laporan Tim Pencari Fakta (TPF) Kasus Pembunuhan Munir, terdapat sejumlah nama yang diduga terlibat dalam permufakatan jahat pembunuhan Munir.

Nama-nama tersebut adalah Pollycarpus, Indra Iryawan, serta Muchdi PR.

Pollycarpus adalah pilot senior yang diketahui bertugas dalam penerbangan GA 974, pesawat yang ditumpangi Munir saat hari kejadian pembunuhan.

Menurut KontraS, muncul kejanggalan ketika keberangkatan Pollycarpus pada 6 September 2004 baru diurus 5-6 jam sebelum keberangkatan pesawat GA-947.

Baca Juga: Dinilai PSSI Belum Layak Gelar Laga Timnas Indonesia, Jakpro Ungkap 10 Bukti JIS Sudah Standar FIFA

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat