kievskiy.org

Sempat Dipulangkan karena Ternyata Bukan Bjorka, Pemuda Penjual Es Asal Madiun Kini Jadi Tersangka

Ilustrasi hacker.
Ilustrasi hacker. /Pexels/Pixabay Pexels/Pixabay

PIKIRAN RAKYAT - Ramai beredar kabar penangkapan seorang pemuda penjual es asal Madiun, Jawa Timur, yang diduga merupakan Hacker Bjorka.

Setelah diamankan, aparat kepolisian pun dikabarkan telah memulangkan pemuda berinisial MAH itu ke rumahnya.

MAH dipulangkan karena tak terbukti sebagai Bjorka, atau bagian dari 'komplotan' hacker tersebut.

Kepastian dipulangkannya MAH itu pun didapat dari keterangan sang ibu, Prihatin saat dikonfirmasi oleh wartawan.

Baca Juga: Warga Pindah ke SPBU Swasta Setelah BBM Pertamina Naik Harga: Biarin Mahal Tapi Engga Kotor Bensinnya!

Dia menuturkan bahwa putranya telah pulang ke rumah pada Jumat, 16 September 2022 sekitar pukul 9.30 WIB.

MAH disebut pulang dengan diantar oleh polisi, dan langsung beristirahat begitu tiba di rumah.

Akan tetapi, baru juga dipulangkan, penjual es tersebut justru ditetapkan sebagai tersangka oleh Polisi.

Tim khusus (timsus) yang dibentuk dalam rangka pengusutan kasus peretasan Bjorka telah mengamankan seorang tersangka yang terlibat dalam kasus tersebut.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat