kievskiy.org

Komisi X DPR Sesalkan Cara Komunikasi Nadiem Makariem, Tak Pernah Melapor Program di Kemendikbudristek

Anggota Komisi X DPR Zainuddin Maliki menyesalkan cara komunikasi Mendikbudristek, Nadiem Makarim saat raker bersama DPR RI
Anggota Komisi X DPR Zainuddin Maliki menyesalkan cara komunikasi Mendikbudristek, Nadiem Makarim saat raker bersama DPR RI /YouTube/KEMDIKBUD RI

PIKIRAN RAKYAT – Anggota Komisi X DPR Zainuddin Maliki menyesalkan cara komunikasi Menteri Pendidikan Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Mendikbudristek), Nadiem Makarim.

Pasalnya, belakangan ini Nadiem membuat kegaduhan saat rapat kerja bersama DPR pada Senin, 27 September 2022.

Nadiem menyebut bahwa sebanyak 400 orang shadow organization atau tim bayangan yang membantunya dalam membuat inovasi di Kemendikbudristek.

Anggota DPR dari fraksi PAN ini menyebut pernyataan Menteri Nadiem merupakan hal yang menyesatkan untuk dipahami oleh masyarakat. Menurutnya, Menteri Nadiem perlu memberi penjelasan kepada Komisi X.

Baca Juga: Pertahankan Biang Kerok Manchester United, Harry Maguire Dianggap Jadi Permata Berharga Inggris

“Jadi masyarakat sudah misleading untuk memahami apa yang dilakukan oleh Kemendikbud, menghadirkan 400 orang yang kemudian dipahami oleh masyarakat sebagai organisasi bayangan atau shadow organization. Sehingga, kemudian menteri Nadiem Makarim merasa perlu memberi penjelasan di Komisi X,” tutur anggota Komisi X, Zainuddin Maliki, seperti dikutip Pikiran-Rakyat.com dari kanal YouTube DPR RI.

Lebih lanjut, Zainuddin mengatakan dengan sebanyak 400 orang tim bayangan tersebut, seharusnya Nadiem melakukan koordinasi atau dikomunikasikan dengan cara memberikan laporan dan penjelasan kepada Komisi X. Lantaran, Nadiem baru melapor setelah adanya kegaduhan yang ia buat.

“Dan ini menjadi masalah dengan Komisi X juga tidak pernah dikomunikasikan bahwa dia punya vendor sebanyak itu. Kalau jumlahnya besar itu mestinya kita diberi laporan lah diberi penjelasan lah, Jangan setelah kemudian muncul kegaduhan baru kemudian kita diberi penjelasan,” katanya.

Baca Juga: Sinopsis Ikatan Cinta 28 September 2022: Elsa Salahkan Andin atas Nasib Buruknya, Aldebaran Bereaksi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat