kievskiy.org

Harga Pertamax Turun, Simak Daftar Harga BBM Terbaru di Seluruh SPBU Pertamina Jawa-Bali

Petugas SPBU Pertamina.
Petugas SPBU Pertamina. Instagram @pertamina

PIKIRAN RAKYAT - Melalui situs resmi, PT Pertamina (Persero) mengumumkan penyesuaian harga produk Bahan Bakar Minyak (BBM) non subsidi per hari ini Sabtu, 1 Oktober 2022.

Penyesuaian harga BBM dilakukan untuk mengimplementasikan Keputusan Menteri (Kepmen) Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM) tentang Formula Harga Dasar Dalam Perhitungan Harga Jual Eceran Jenis Bahan Bakar Minyak Umum Jenis Bensin dan Minyak Solar yang disalurkan melalui SPBU.

Dalam penyesuaian harga BBM, Pertamina menurunkan harga dua jenis produk BBM non subsidi di antaranya bensin Pertamax (RON 92) dan Pertamax Turbo (RON 98).

Baca Juga: Update Harga BBM Shell per 1 Oktober 2022, BBM Setara Pertamax dan Pertamax Turbo Semuanya Turun Harga?

Semisal, harga BBM Pertamax di daerah Jawa Barat turun menjadi Rp13.900 per liter dari yang semula harganya Rp14.500 per liter. Artinya Pertamax mengalami penurunan sebesar Rp600 per liter.

Begitu juag dengan Pertamax Turbo yang  turun menjadi Rp14.950 per liter dari sebelumnya Rp15.900.

Meski begitu, Pertamina juga membuat keputusan untuk menaikan harga dua jenis solar nonsubsidi, yakni Dexlite dan Pertamina Dex.

Baca Juga: Berlaku Hari Ini, Pertamax dan Pertamax Turbo Kembali Turun Harga Awal Oktober 2022

Harga Dexlite naik dari yang awalnya Rp17.100 per liter menjadi Rp17.800 per liter. Jenis bahan bakar ini mengalami kenaikan sebesar Rp700 per liternya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat