kievskiy.org

Brigjen Hendra Kurniawan Sudah Diinterogasi, Dugaan Korupsi dalam Penggunaan Private Jet Makin Terang

Potret Hendra Kurniawan (tengah), tersangka "obstruction of justice" pembunuhan berencana Brigadir J, ditunjukkan oleh petugas saat proses pelimpahan berkas perkara tahap dua di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (5/10/2022).
Potret Hendra Kurniawan (tengah), tersangka "obstruction of justice" pembunuhan berencana Brigadir J, ditunjukkan oleh petugas saat proses pelimpahan berkas perkara tahap dua di Gedung Kejaksaan Agung, Jakarta, Rabu (5/10/2022). /Antara Foto/ Indrianto Eko Suwarso ANTARA FOTO

PIKIRAN RAKYAT – Brigjen Hendra Kurniawan Sudah dimintai keterangan, menyangkut penggunaan pesawat jet pribadi alias private jet yang diduga kuat terkait tindak pidana korupsi.

Interogasi itu dilaksanakan pada Jumat, 7 Oktober 2022 lalu, oleh Direktorat Tindak Pidana Korupsi Badan Reserse Kriminal (Bareskrim) Polri.

Hal itu dikonfirmasi Direktur Tindak Pidana Korupsi Bareskrim Polri, Brigjen Pol Cahyono Wibowo.

“BJP HK (Hendra Kurniawan) sudah dilakukan klarifikasi atau permintaan keterangan dalam penyelidikan terkait dugaan tindak pidana korupsi dalam penggunaan private jet,” ucap dia pada wartawan, Minggu, 9 Oktober 2022.

 Baca Juga: Viral Video Ayah Kejora Menangis saat Umroh, Terlihat Peluk Erat Lesti dan Berlinang Air Mata

Dia melanjutkan, proses interogasi atas Hendra berlokasi di Mako Brimob, selaku tempat dirinya ditahan, sebagai salah satu pelaku obstruction of justice dalam kasus Brigadir J.

Selain Hendra Kurniawan, dalam pemeriksaan serupa turut hadir beberapa pihak untuk dimintai keterangan terkait perihal yang sama.

Namun, Cahyono mengaku belum bisa bicara banyak, apalagi merinci siapa saja pihak-pihak yang dia maksud.

Untuk perkembangan penyelidikan private jet menuju Jambi itu, kata Cahyono akan segera diungkapkan kepada publik, besok, Senin, 10 Oktober 2022.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat