kievskiy.org

Usai Perjalanan dari Makassar, Pasien Positif Covid-19 di Tana Toraja Meninggal

ILUSTRASI COVID-19.*
ILUSTRASI COVID-19.* /PIXABAY

PIKIRAN RAKYAT - Kepala Dinas Kesehatan Tana Toraja, Mariana Belo membenarkan adanya informasi terkait satu pasien kasus baru positif Covid-19 di Kabupaten Tana Toraja yang meninggal dunia. 

Berdasarkan Tes Cepat Molekuler (TMC), kata Mariana, pasien berjenis laki-laki berusia 45 tahun telah meninggal dunia dan diketahui memiliki riwayat perjalanan dari Makassar yang termasuk dalam kategori zona merah. 

Mariana mengatakan pasien tidak melapor ke Petugas Puskesmas maupun Pemerintah setempat saat tiba di Tana Toraja pada tanggal 15 Juni 2020. 

Baca Juga: DPR: Kebakaran Hutan Tingkatkan Ancaman Kematian Pasien Covid-19

"Pasien tersebut telat melapor, saat sakit barulah ia melapor ke pemerintah setempat yang kemudian melapor ke petugas kesehatan," ucap Mariana. 

Lebih jauh Mariana menjelaskan, pasien kemudian meninggal dunia, Senin 20 Juni 2020 malam. Tim Satgas melakukan pengambilan sampel dan hasilnya positif.

Baca Juga: Ketua DPR RI Meninjau Peyaluran BST di Tangerang

"Inilah yang menjadi dasar, sehingga Satgas melakukan penguburan menggunakan protokol Covid-19,"tutupnya.

Artikel ini sebelumnya telah tayang di Jurnalpalopo.com dengan judul "Pasien Baru Positif Covid-19 di Tana Toraja Meninggal Dunia"

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat