kievskiy.org

Minta Pengunjung Mal Dibatasi, Ganjar Pranowo: Kalau Penuh Tolak Saja, Suruh Balik Lagi 1 atau 2 Jam

Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat memantau penerapan protokol kesehatan di salah satu mal penyedia peralatan rumah tangga Queen City, Jalan Pemuda, Kota Semarang.
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo saat memantau penerapan protokol kesehatan di salah satu mal penyedia peralatan rumah tangga Queen City, Jalan Pemuda, Kota Semarang. /ANTARA/Humas Pemprov Jateng

PIKIRAN RAKYAT - Pantau penerapan protokol kesehatan di mal dan pusat perbelanjaan, Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo meminta pengelola batasi jumlah pengunjung.

Permintaan pembatasan jumlah pengunjung tersebut sebagai wujud penerapan protokol kesehatan untuk mengantisipasi penyebaran Covid-19 saat dimulainya tatanan normal baru di Jawa Tengah (Jateng).

"Nanti akan dikontrol berapa jumlah pengunjung. Jadi nanti dari sisi okupansi akan dicek satu persatu sehingga kalau nanti kapasitasnya terlalu banyak, kita minta untuk ditolak. Nanti ya (balik lagi, red) sejam lagi, dua jam lagi," katanya di Semarang, Rabu 24 Juni 2020.

Baca Juga: Link Live Streaming dan Jadwal Lengkap La Liga Malam Ini, Perburuan 3 Poin Real Madrid dan Mallorca

Menurut Ganjar, jika hal itu bisa dikontrol, maka protokol kesehatan pada tatanan normal baru akan berjalan dengan baik di semua mal di Jateng.

Protokol kesehatan yang harus diterapkan pengelola mal antara lain, melakukan pemeriksaan suhu tubuh dan memberikan cairan pembersih tangan kepada tiap pengunjung, mengatur jarak antrean pembayaran, karyawan mengenakan alat pelindung diri (APD), serta membatasi jumlah pengunjung.

"Semuanya (mal) kita harapkan nanti melakukan seperti ini, semuanya, maka simulasi menjadi penting untuk setiap pengelola (mal)," ujar Ganjar saat memantau penerapan protokol kesehatan di salah satu mal penyedia peralatan rumah tangga Queen City, Jalan Pemuda, Kota Semarang.

Baca Juga: Cara Merawat Baterai Iphone agar Berumur Panjang, Salah Satunya Kurangi Penggunaan Power Bank

Ganjar juga berharap pembukaan kembali mal saat pandemi Covid-19 bisa disimulasikan dengan baik.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat