kievskiy.org

Kasus Kematian Keluarga di Kalideres Ditutup, Hasil Forensik Diungkap

Rumah satu keluarga meninggal di Kalideres, Jakarta Barat yang dipasangi garis polisi.
Rumah satu keluarga meninggal di Kalideres, Jakarta Barat yang dipasangi garis polisi. /Antara/Walda Marison Antara/Walda Marison

PIKIRAN RAKYAT - Tim ahli dari Pusat Laboratorium Forensik (Puslabfor) Polri mengungkapkan hasil penyelidikan mereka mengenai kasus kematian satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat.

Kepolisian telah menutup penyelidikan kematian satu keluarga di Kalideres, Jakarta Barat setelah dilakukan selama satu bulan penuh.

Berkaitan dengan ditutupnya penyelidikan tersebut, Puslabfor Polri kemudian menyampaikan hasil penyelidikan yang mereka lakukan.

Salah satu hasil penyelidikan yang diungkap yitu mengenai pihak luar yang memaksa masuk ke dalam rumah yang menjadi empat kejadian perkara (TKP).

Baca Juga: Prediksi Skor Maroko vs Portugal di Piala Dunia 2022: Kondisi Tim, Head to Head, dan Susunan Pemain

"Dari laboratorium forensik menyimpulkan bahwa hasil TKP tidak ditemukan ada kerusakan, baik akses keluar maupun masuk rumah tersebut," kata Kabid Kimia Biologi Forensik Puslabfor Polri, Kombes Pol Wahyu Marsudi.

Selain itu, Wahyu Marsudi juga mengungkapkan terkait penelitian dari DNA yang ditemukan di empat jenazah tersebut.

"Kemudian yang kedua hasil pemeriksaan laboratorium forensik terkait DNA, tidak ditemukan adanya dna selain keempat korban yang ada di TKP tersebut. Nah ini klop dengan hasil tidak adanya kerusakan di TKP," ujar Wahyu Marsudi dikutip Pikiran-Rakyat.com dari PMJ News.

Baca Juga: Anies Baswedan Dilaporkan ke Bawaslu karena Curi Start dan Kampanye di Rumah Ibadah, Nasdem Pasang Badan

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat