kievskiy.org

Viral Pertalite Bercampur Air di Karawang, Pihak SPBU Angkat Bicara

Penampakan bensin yang tercampur air di Karawang.
Penampakan bensin yang tercampur air di Karawang. /Instagram.com/infokrw Instagram.com/infokrw

PIKIRAN RAKYAT - Viral di media sosial video yang memuat laporan warga terkait temuan bahan bakar minyak (BBM) diduga tercampur dengan air di salah satu pom bensin sekitar Jalan Proklamasi Rengasdengklok, Karawang.

Warga kemudian memasukkan bensin tersebut ke dalam botol plastik bekas guna mencari klarifikasi dari pihak terkait.

Entah karena tercampur, wujud fisik dari BBM tersebut tampak berbeda dari biasanya. Warna bensin yang terkontaminasi cenderung jingga seperti jus jeruk, atau ada juga netizen yang menyebutnya menyerupai jamu kunyit asam.

"Beredar video di media sosial yang menunjukkan warna bensin yang berada di salah satu pom bensin yang berada di Jalan Proklamasi Rengasdengklok, Rabu (4/1). Belum diketahu secara pasti kenapa bensis tersebut berubah," kata akun @infokrw.

Baca Juga: Persib Bandung vs Persija Jakarta 11 Januari 2023, E-Voucher dan Tanpa Gas Air Mata 

Tak ayal usai penampakan bensin yang tercampur air itu viral di media sosial, sejumlah netizen beramai-ramai melayangkan kecaman keras.

"Kalau bener kacida... Selain kita dirugikan secara qualitas bensin mesin motor kita juga jadi cepat rusak," tutur pemilik akun @encepsur1.

"Bahaya rusak mesinnya....jgn dibiarkan tindak dong," ucap pemilik akun @sukmana_adang.

"Harga bbm naik, kualitas syulit," tutur pemilik akun @muhammad_aji_fitriansyah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat