kievskiy.org

Buat Warga Panik, Pulau Misterius Muncul Usai Gempa M7,9 Hantam Maluku

Ilustrasi. Sebuah pulau terbentuk usai gempa tektonik berkekuatan magnitudo 7,9 mengguncang Maluku.
Ilustrasi. Sebuah pulau terbentuk usai gempa tektonik berkekuatan magnitudo 7,9 mengguncang Maluku. /Pexels/Javier Balseiro Pexels/Javier Balseiro

PIKIRAN RAKYAT - Gempa berkekuatan magnitudo 7,9 disinyalir memicu terjadinya fenomena langka di Kabupaten Kepulauan Tanimbar, Maluku. Fenomena yang dimaksud yakni munculnya pulau baru di dekat pantai desa tersebut.

Kemunculan dataran kecil secara tiba-tiba ini sontak membuat masyarakat cemas akan datangnya bencana susulan yang lebih besar. Kepala Desa Teinaman Kecamatan Tanimbar Utara, Bony Kemaskossu saat mengaku telah mengarahkan warganya untuk mengungsi untuk sementara waktu.

"Kebijakan yang ditempuh, kami arahkan masyarakat untuk mengungsi sementara waktu," ujarnya.

Bony menduga bila pulau itu terbentuk dari tumpukan material usai guncangan dahsyat terjadi pada 10 Januari 2023 kemarin.

Baca Juga: Kondisi SDN 2 Margajaya Ciamis Memprihatinkan, Keselamatan Siswa Terancam

"Temuan di Desa Teinaman Kecamatan Tanimbar Utara, gempa berkekuatan magnitudo lebih dari 7 mengakibatkan munculnya tumpukan material sehingga membentuk pulau," ujarnya.

Dia berharap selanjutnya pemerintah atau instansi terkait menindaklanjuti fenomena yang terjadi di desanya.

Sementara secara terpisah, Koordinator Bidang Data dan Informasi BMKG Stasiun Geofisika Kelas I Ambon, Luthfy Pary mengatakan pihaknya belum bisa memberi keterangan detail terkait fenomena pulau baru yang muncul di Desa Teinaman.

Hal ini lantaran pihaknya masih perlu melakukan kajian lebih dalam. Meski begitu ada istilah yang diduga selaras dengan fenomena kemunculan pulau baru ini, yakni dikenal dengan istilah mud volcano.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat