kievskiy.org

Megawati Sentil Jokowi yang Tak Mengajak Dirinya Ikut Pemerintahan: karena Saya Gak Cari Kuasa

Ketua umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dalam acara HUT partai ke-50.
Ketua umum PDI Perjuangan Megawati Soekarnoputri dalam acara HUT partai ke-50. //tangkapan layar YouTube PDI Perjuangan /tangkapan layar YouTube PDI Perjuangan

PIKIRAN RAKYAT – Megawati Soekarnoputri selaku Ketua Umum PDI Perjuangan (PDIP) mengungkap banyak hal dalam acara HUT ke-50 partai yang berlambang banteng tersebut. Acara ulang tahun ini digelar di JIEXPO Kemayoran, Jakarta pada Selasa, 10 Januari 2023.

Dalam acara tersebut hadir pula Presiden Joko Widodo (Jokowi), Wakil Presiden Ma’ruf Amin, sejumlah menteri Kabinet Indonesia Maju, dan kader PDI Perjuangan dari seluruh Indonesia. Para tamu nampak dengan seksama mendengarkan saat Megawati berpidato.

Ada banyak hal yang disampaikan Megawati dalam acara ulang tahun PDI Perjuangan tersebut, salah satunya menyinggung soal kehadirannya dalam membawa Jokowi menjadi pemimpin di Indonesia. Menurut ibunda Puan Maharani, dirinya bahkan selalu mengikuti aturan main yang dibuat Jokowi.

Namun Megawati menyinggung bahwa Jokowi tidak pernah melibatkannya dalam urusan pemerintahan, dan hanya diminta untuk membantu di bagian tertentu saja, seperti di Badan Pembina Ideologi Pancasila (BPIP).

Baca Juga: Megawati Minta Dianugerahi Bintang atas Jasa PDIP pada Presiden: Siapa sih yang Tahu Pak Jokowi?

“Pak Ma’ruf ini dulunya sama-sama di BPIP, terus setelah itu ada Pak Mahfud, terus saya bilang gini ke Pak Jokowi ‘Pak nanti saya minta izin untuk pendamping bapak, Pak Ma’ruf ya’ terus Pak Mahfud diambil sebagai Menko Polhukam,” ujar Megawati.

Padahal selama ini dirinya menyebut sering merekomendasikan tokoh-tokoh yang bisa membantu Jokowi menjalankan pemerintahan, seperti Wapres hingga menteri. Meski tak dilibatkan Jokowi, Megawati mengaku tak keberatan lantaran menyebut dirinya tak mencari kekuasaan.

“Terus saya bilang ke mereka ‘kok enak amat ya, aku tadinya bosnya mereka eh tiba-tiba diambil sama pak Jokowi’, lha aku kok ra dijupuk yo, mestine katut yo eh tetep wae BPIP (kok aku gak diambil ya harusnya ikut, tetap di BPIP) yaudah karena saya gak cari kuasa tahu gak,” katanya menambahkan.

Perkataan Megawati tersebut langsung disambut gelak tawa dan tepuk tangan dari para kader, sedangkan Jokowi terlihat hanya tersenyum pada Megawati.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat