kievskiy.org

Mobil yang Diduga Penabrak Mahasiswi di Cianjur Pakai Pelat Nomor Palsu, Polisi: Data Kendaraan Tak Sesuai

Ilustrasi CCTV.
Ilustrasi CCTV. /Pixabay/WebTechExperts

PIKIRAN RAKYAT – Kasus kecelakaan lalu lintas yang menewaskan seorang mahasiswi bernama Selvi Amalia Nuraeni, di Cianjur, Jawa Barat ramai diperbincangkan netizen di media sosial. Kapolri Jenderal Pol Listyo Sigit Prabowo pun memberikan atensinya terhadap kasus tersebut.

Atensi dari Kapolri itu terlihat saat ia menanggapi unggahan di media sosial yang menyebutkan Selvi meninggal dunia lantaran ditabrak oleh mobil yang diduga milik rombongan pejabat tinggi kepolisian. Kapolri pun mengatakan bahwa ia akan segera mengecek informasi tersebut.

"Terima kasih informasinya. Saya cek segera ya," kata Listyo Sigit melalui akun Twitter @ListyoSigitP, dikutip pada Jumat, 27 Januari 2023.

Hingga saat ini, kepolisian menegaskan jika mobil yang diduga menabrak Selvi hingga meninggal dunia itu bukan dari kepolisian. 

Baca Juga: Borok Ferry Irawan Kembali Dibongkar Verrell Bramasta, Tabiat sang Ayah Sambung Buat Melongo

Menurut keterangan Kepala Biro Penerangan Masyarakat (Karopenmas) Divisi Humas Polri, Brigjen Pol Ahmad Ramadhan, mobil yang diduga menabrak mahasiswi tersebut menyusup rombongan kendaraan yang pada saat itu dikawal kepolisian.

“Yang mana saya sampaikan mobil itu bukan rangkaian dari pengawal Polri. Jadi mobil itu menyusup di pengawalan kemudian menabrak seorang mahasiswa dan meninggal,” ujarnya.

“Jadi kalau ada yang menyampaikan pelaku penabrakan itu adalah rombongan pengawalan, maaf itu salah yah,” ucapnya.

Mobil yang menyusup itu baru masuk ke dalam iring-iringan polisi saat berada di Bundaran Tugu Lampun Gentur-By Pass, Cianjur. Berdasarkan CCTV di Kawasan Ciloto-Puncak diketahui bahwa mulanya rombongan iring-iringan mobil polisi hanya berjumlah 7 kendaraan dan dari keseluruhan kendaraan tersebut tidak ada yang menggunakan kendaraan jenis sedan. 

Baca Juga: Surya Paloh Bertemu Jokowi Tak Ada Urusan dengan Luhut, Ketua DPP Nasdem: Banyak Provokasi

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat