kievskiy.org

PDIP Sudah Beri Masukan ke Jokowi Soal Reshuffle Kabinet, Hasto Enggan Sebut Nama

Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyinggung soal wacana reshuffle di sela-sela kegiatannya di Bandung.
Sekjen PDIP Hasto Kristiyanto menyinggung soal wacana reshuffle di sela-sela kegiatannya di Bandung. /Pikiran Rakyat/Muhammad Rizky Pradila

PIKIRAN RAKYAT - Sekretaris Jenderal (Sekjen) PDI Perjuangan, Hasto Kristiyanto, mengatakan bahwa pihaknya telah memberikan masukan kepada Presiden Joko Widodo (Jokowi) soal wacana reshuffle menteri.

"Kalau reshuffle, kan, hanya bisa terjadi atas kehendak Bapak Presiden dan itu kewenangan Bapak Presiden, tentu saja sebagai partai kami memberikan masukan," kata Hasto di Bandung, Senin, 28 Januari 2024.

Hasto bahkan sudah menyodorkan nama yang akan dalam Kabinet Indonesia Maju tersebut. Namun, dia enggan membocorkan nama itu.

"Tapi terkait dengan nama, ada aspek-aspek teknis, ini menyangkut masa depan seseorang. Kami mohon maaf tidak bisa menyampaikan," ucapnya.

Baca Juga: Demo Kepala Desa dan Hasrat Mempertahankan Kekuasaan

Sebelumnya, isu rencana perombakan kabinet dalam pemerintahan Jokowi-Ma'ruf Amin ramai diperbincangkan. Bahkan, Jokowi pun sempat melontarkan bahwa reshuffle bisa saja dia lakukan kapan pun.

"Besok. Ya besok, bisa Jumat, bisa Senin, bisa Selasa, bisa Rabu," ujarnya beberapa waktu lalu dikutip dalam YouTube Sekretariat Presiden.

Nama menteri yang digadang-gadang akan di reshuffle pun mencuat yakni dari Partai Nasdem.

Baca Juga: Jadi Tersangka, Samanhudi Anwar Bocorkan Kondisi Rumah Dinas Wali Kota Blitar ke Perampok

Belakangan, Surya Paloh pun diketahui menemui Jokowi di Istana Negara. Hingga kini, belum diketahui pasti apa isi pembicaraan keduanya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat