kievskiy.org

Hasil Seleksi PPPK Guru Diumumkan Paling Lambat 10 Maret 2023, Simak Cara Cek secara Online

Ilustrasi seleksi PPPK Guru tahun 2022.
Ilustrasi seleksi PPPK Guru tahun 2022. /Tangkap layar Instagram/pppk_indonesia. Tangkap layar Instagram/pppk_indonesia.

PIKIRAN RAKYAT – Panitia Seleksi Nasional (Panselnas) memastikan akan mengumumkan hasil seleksi penerimaan Pegawai Pemerintah dengan Perjanjian Kerja (PPPK) tahun 2022 untuk jabatan fungsional guru paling lambat pada 10 Maret 2023.

Direktur Jenderal Guru dan Tenaga Kependidikan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbudristek) Nunuk Suryani mengatakan Panselnas terus berupaya untuk menambah keterisian formasi guru ASN PPPK tahun 2022 agar formasi yang tersedia dapat terisi.

“Kesepakatan ini diambil setelah adanya diskusi Panselnas terkait optimalisasi Guru peserta Prioritas Pertama pada formasi yang sebelumnya tidak terbuka,” kata Nunuk Suryani seperti dikutip Pikiran-rakyat.com dari Antara.

Adapun para peserta seleksi PPPK jabatan fungsional guru dapat melakukan pengecekan secara online dengan mudah.

Baca Juga: Pengumuman Hasil Seleksi Guru PPPK 2022 Ditunda, Kemendikbudristek Ungkap Alasannya

Cara Cek Hasil Seleksi PPPK Guru 2022

1. Masuk ke laman #

2. Klik menu berbentuk ikon garis tiga pada sudut atas kanan layar

3. Pada bagian menu, pilih opsi 'Login'

4. Masukkan NIK dan password, lalu klik 'Masuk'

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat