kievskiy.org

Doni Monardo: Kita Belum Dapat Tentukan Puncak Pandemi Covid-19 di Indonesia

KEPALA Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Doni Monardo.*
KEPALA Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Doni Monardo.* //Tangkapan Layar YouTube/Sekretariat Kabinet /Tangkapan Layar YouTube/Sekretariat Kabinet

PIKIRAN RAKYAT - Indonesia sudah mencatat penambahan kasus Covid-19 hingga 100.000 orang pada Senin, 27 Juli 2020 sore.

Kepala Satuan Tugas Percepatan Penanganan Covid-19, Doni Monardo pun mengajak masyarakat untuk disiplin menerapkan protokol kesehatan dan saling mengingatkan

Ia mengatakan belum dapat menentukan kapan Indonesia mencapai puncak pandemi Covid-19.

Baca Juga: Balas Dendam, Pemerintah Tiongkok Umumkan Penutupan Konsulat AS di Chengdu 

"Sampai hari ini kita belum tau kapan puncaknya akan tiba, melihat perkembangan ada daerah yang menjadi penurunan dan ada beberapa daerah yang mengalami peningkatan," ujarnya saat membacakan hasil rapat terbatas melalui konferensi video, pada Senin 27 Juli 2020.

Menurutnya, hal tersebut fluktuatif melihat setiap harinya jumlah kasus berbeda-beda disetiap daerah.

Ia juga telah berupaya untuk menekan penyebaran dengan meningkatkan sosialisai kepada masyarakat mengenai pandemi.

Baca Juga: 6 Fakta Aktris Tiongkok Dilraba Dilmurat, Keturunan Suku Uighur hingga Awali Karir di Umur 18 Tahun  

"Satgas akan meningkatkan upaya untuk sosialaisasi meningkatkan komunikasi agar seluruh masyarakat akan paham bahwa Covid-19 belum berakhir," ujarnya.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat