kievskiy.org

Sederet Fakta Pembunuhan Berantai Mbah Slamet, Dukun Palsu Pengganda Uang di Banjarnegara

Ilustrasi ritual dukun palsu pengganda uang.
Ilustrasi ritual dukun palsu pengganda uang. /Freepik

PIKIRAN RAKYAT - Warga Desa Balun, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah dikejutkan dengan penemuan beberapa jasad korban pembunuhan berantai yang dilakukan oleh TH atau Mbah Slamet (45), seorang dukun palsu yang mengklaim dapat menggandakan uang.

Jasad para korban ditemukan oleh petugas Polres Banjarnegara, dibantu oleh beberapa sukarelawan pada Senin, 3 Maret 2023. Kasatreskrim Polres Banjarnegara AKP Bintoro Thio Pratama mengatakan, pihaknya melakukan pencarian korban di kebun milik Mbah Slamet dengan melakukan penggalian di sekitar lokasi penemuan korban berinsial PO (53) pada Sabtu, 1 April 2023.

AKP Bintoro menyebut, pihaknya belum bisa memastikan jumlah korban Mbah Slamet. Namun hingga saat ini, sudah ditemukan sedikitnya 10 jasad korban.

“Namun, kami belum bisa pastikan jumlahnya (mayat yang dievakuasi),” ujar AKP Bintoro, dikutip Pikiran-Rakyat.com dari Antara pada Selasa, 4 April 2023.

Baca Juga: 10 Jenazah Korban Mbah Slamet Dukun Pengganda Uang Banjarnegara Dikubur Satu Lubang

Berikut sederet fakta terkait pembunuhan berantai yang dilakukan oleh Mbah Slamet, dukun palsu pengganda uang:

Awal Mula Pembunuhan Berantai Mbah Slamet Terungkap

Terbongkarnya kasus pembunuhan berantai ini bermula dari laporan GE, anak salah satu korban berinsial PO, pada 27 Maret 2023.

Sebelum meninggal dunia, ayah GE sempat mengirim pesan singkat melalui WhatsApp untuk melapor ke polisi apabila dirinya tak pulang setelah Minggu, 26 Maret 2023. PO juga meminta anaknya untuk datang bersama pihak berwajib.

Kemudian pada Sabtu, 1 April 2023, jasad PO ditemukan terbukur di jalan setapak menuju hutan Desa Balun, Kecamatan Wanayasa, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah.

Terkini Lainnya

Tautan Sahabat